Cara memutihkan kulit secara alami

BERIKUT CARA MEMUTIHKAN KULIT SECARA ALAMI YA MOMS!

Hello Momsday! Memiliki kulit yang putih dan cerah adalah salah satu hal yang kalian impikan bukan? Untuk memutihkan kulit, kalian bisa menggunakan beberapa cara seperti produk pemutih kulit dan juga perawatan dengan dokter kulit. Namun kalian juga bisa memutihkan kulit secara alami lho! Pada artikel kali ini, Atika akan memberi Momsday tips untuk memutihkan kulit kalian secara alami ya!

Sebagian dari kalian mungkin mengalami kulit yang kusam, hal ini terjadi karena beberapa faktor seperti penumpukan sel kulit mati, dehidrasi, kulit kering, dan teriknya sinar UV. Pada umumnya kalian akan menangani hal ini dengan menggunakan beberapa produk pencerah kulit. Akan tetapi, perlu kalian ketahui saat menggunakan obat pemutih, ada beberapa bahan yang mungkin tidak cocok pada kulit kalian.

Untuk itu, cara memutihkan kulit secara alami lebih baik lho Moms! Berikut adalah 4 cara yang dapat kalian lakukan untuk memutihkan kulit secara alami ya!

Tidur yang cukup

Cara yang pertama untuk memutihkan kulit dengan alami, Moms bisa tidur dengan waktu yang cukup. Sebagian dari kalian mungkin berpikir, tidur hanya berguna untuk mengistirahatkan badan dan pikiran kalian, namun tidur tidak hanya berfungsi untuk itu saja lho! Saat kalian tidur, sel-sel pada tubuh kalian akan meregenarsi secara cepat, hal ini berguna untuk kulit menjadi lebih ternutrisi secara alami.

Hasilnya, kulit akan semakin terlihat lebih cerah dan tidak kusam lho! Selain itu, tidur yang cukup juga berguna untuk meningkatkan hormon kortisol dalam tubuh Moms lho! Hormon ini sangat berguna untuk mencegah jerawat dan juga peradangan pada kulit.

Minum air putih yang cukup

Selain tidur yang cukup, meminum air putih juga bisa menjadi salah satu cara yang dapat Moms lakukan untuk membuat kulit menjadi lebih cerah lho! Menurut Jurnal dari International Journal of Cosmetic Science menjelaskan bahwa meminum air putih secara rutin selama 4 minggu dapat meningkatkan kualitas kulit menjadi lebih kenyal dan cerah lho! Untuk itu, pastikan kalian mengonsumsi air putih secara cukup ya.

Menggunakan lidah buaya

Selain menggunakan produk-produk kosmetik, Momsday juga bisa merawat kulit dengan bahan alami ya. Salah satu yang dapat kalian gunakan adalah lidah buaya. Lidah buaya memiliki kandungan aloin yang berfungsi untuk mencerahkan kulit secara natural. Kalian dapat menggunakan lidah buaya dengan cara mengoleskan gel liday buaya murni pada waktu sebelum tidur.

Memakai kunyit

Kunyit adalah salah satu bahan dapur yang bisa Moms gunakan sebagai perawatan untuk meningkatkan kualitas kulit kalian ya Mom! Karena kandungan kurkumin pada kunyit sangat berguna untuk mencerahkan serta menjaga kulit yang mengalami hiperpigmentasi. Untuk memakainya, kalian bisa mencampurkan parutan kunyit dengan madu lalu kalian pakai sebagai masker kulit.

Nah itu dia 4 cara memutihkan kulit secara alami ya Moms! Mudah dan sederhana bukan? Selain untuk efisiensi biaya saat membeli produk perawatan yang cukup mahal, kalian tidak perlu khawatir menerapkan lima cara tersebut karena semuanya tidak menggunakan bahan-bahan yang berbahaya ya Moms! Kira-kira kalian mau Atika bagikan artikel tentang apalagi nih Moms? Coberikan saran kalian di komentar ya!

JANGAN LUPA BACA INI YA MOMS! MOMS INGIN MEMAKAI SKINCARE? YUK, PERHATIKAN HAL INI!

MOMS INGIN MEMAKAI SKINCARE? YUK, PERHATIKAN HAL INI!

Hello Momsday! Bagi kalian yang ingin terlihat tetap bisa tampil cantik dan maksimal tentunya akan melakukan banyak perawatan demi menjaga kualitas penampilan kalian bukan? Salah satu perawatan yang penting kalian lakukan untuk hal ini adalah dengan menggunakan skincare. Bagi Moms yang ingin memakai skincare, ada beberapa hal yang harus kalian perhatikan ya.

Selain faktor untuk memilih produk yang tepat, urutan memakai skincare setiap harinya juga  penting untuk kalian perhatikan. Hal ini bertujuan untuk mendapatkan hasil memuaskan dari penggunaan skincare tersebut. Pada artikel kali ini, Atika akan membahas informasi mengenai tata cara penggunaan skincare Moms! Yuk, simak artikel ini sampai habis!

Cara Penggunaan

1. Bersihkan wajah dengan sabun cuci muka

Hal pertama ketika ingin melakukan perawatan wajah adalah membersihkan wajah dari berbagai kotoran, minyak, dan debu menggunakan sabun cuci muka. Atika menyarankan Momsday agar mencuci wajah minimal 2 kali sehari, yaitu pada pagi dan malam hari secara rutin. Hal ini merupakan faktor yang penting untuk kalian lakukan saat ingin menggunakan skincare ya!

2. Memakai toner

Sesudah Moms membersihkan wajah, kalian bisa menggunakan toner untuk mengangkat sel kulit mati dan juga kotoran yang masih menempel di wajah. Selain itu, penggunaan toner juga berguna untuk mengembalikan pH kulit wajah. Momsday dapat menggunakan kapas lalu usap secara lembut ke seluruh bagian wajah Momsday ya.

3. Menggunakan serum

Sehabis menggunakan toner, Momsday dapat menggunakan serum untuk menutrisi kulit sehingga wajah Moms pun akan tampak terlihat lebih sehat. Ada beberapa serum memiliki formula khusus untuk mengatasi berbagai macam masalah kulit lho! Seperti misalnya masalah kerutan, jerawat, dan juga kulit kering. Untuk memilih serum, pastikan kalian berkonsultasi dengan dokter yang tepat ya Moms.

4. Memakai krim penghilang noda hitam

Jika Moms memiliki noda hitam atau bekas jerawat pada wajah, kalian dapat menggunakan krim ini sehabis menggunakan serum ya! Moms dapat memilih krim dengan menggunakan produk yang memiliki kandungan sulfur dan asam salisilat ya! Kandungan-kandungan tersebut sangat berguna  untuk mengurangi flek, bahkan mencegah jerawat muncul kembali pada wajah lho!

5. Menggunakan pelembap wajah

Urutan menggunakan skincare selanjutnya adalah memakai moisturizer atau pelembap wajah untuk mensterilkan serta menjaga kelembapan kulit wajah. Tidak hanya untuk kulit kering, pemakaian pelembap juga Moms perlukan ketika kalian memiliki kulit yang sering berminyak. Namun, pastikan kamu memakai pelembap dengan label noncomedogenic ya!

6. Menggunakan tabir surya

Setelah melakukan tata cara yang diatas, terakhir adalah menggunakan tabis surya. Penggunaaan tabir surya merupakan suatu hal yang wajib Moms perlu lakukan setiap memakai skincare, terutama saat kalian akan beraktivitas ke luar. Tabir surya berguna untuk melindungi kulit dari paparan sinar matahari yang berlebihan. Atika menyarankan kalian untuk memakai tabir surya dengan SPF minimal 30.

Nah itu dia beberapa tata cara penggunaan yang penting untuk Momsday perhatikan, saat Moms ingin menggunakan skincare ya! Kira-kira kalian ingin Atika bahas artikel tentang apalagi nih? Jangan lupa berikan komentar ya! Bagi kalian yang ingin melihat artikel lainnya, pastikan untuk bergabung dengan Komunitas Parentoday disini ya!

Moms baca ini juga yuk!<3 APAKAH BOLEH MEMBANGUNKAN ANAK SECARA PAKSA? YUK, SIMAK!

Chocolate Dessert Box

INI CARA MEMBUAT CHOCOLATE DESSERT BOX TANPA OVEN YA MOMS!

Hello Momsday! Chocolate Dessert dapat menjadi salah satu pilihan dessert terbaik untuk semua orang. Karena dessert ini memiliki rasa yang enak dan banyak orang yang menilai dessert ini adalah salah satu dessart kelas atas karena biasanya hanya terdapat pada acara-acara mewah. Pada artikel kali ini Atika akan membagikan resep mengenai cara membuat Chocolate Dessert Box dengan mudah ya Moms!

Berikut adalah bahan-bahan yang Moms perlukan untuk membuat Chocolate Dessert Box ya!

Bahan untuk membuat Chocolate Dessert Box(2 Box)

Sponge cake:

  • 80 gram tepung Bogasari Segitiga Biru.
  • 1 sendok makan maizena.
  • 30 gram cokelat bubuk
  • ½ sendok teh garam.
  • 1 sendok teh baking powder, opsional.
  • 75 gram gula.
  • 3 butir telur.
  • 1 sendok teh ekstrak vanilla.
  • 80 ml minyak goreng.
  • 1-2 sendok teh perasa kopi / kopi instan.

Whipped Ganache:

  • 120 gram milk chocolate.
  • 120 gram dark chocolate.
  • 120 ml susu.
  • 65 gram margarin.

Crumb:

  • 60 gram tepung Bogasari Kunci Biru.
  • 30 gram gula.
  • 50 gram margarin / mentega.
  • 20 gram kelapa parut.
  • ½ sendok teh garam.

Vla kopi:

  • 50 gram kopi susu (tanpa ampas).
  • 300 ml susu.
  • 1 butir telur.
  • 1 sendok makan maizena.
  • 40 gram kental manis.

Vla susu:

  • 40 gram susu bubuk.
  • 300 ml susu.
  • 1 butir telur.
  • 1 sendok makan maizena.
  • 40 gram kental manis.

Lainnya:

  • Chocochip

Langkah untuk membuat Chocolate Dessert Box

  1. Pertama untuk bagian sponge cake, kocok gula dan telur sampai mengembang.
  2. Setelah itu, masukkan minyak, ekstrak vanila, dan juga kopi.
  3. Campur dengan bahan kering yang sudah diayak, aduk rata menggunakan spatula.
  4. Kukus selama 20-25 menit di api besar atau panggang di loyang yang lebar dengan ketebalan 1 cm di suhu 180 derajat 12-15 menit.
  5. Untuk membuat ganache, panaskan susu dan margarin hingga simmer.
  6. Tuang ke dalam mangkuk berisi cokelat yang sudah dicincang, aduk rata.
  7. Dinginkan selama 3-4 jam di dalam kulkas.
  8. Kocok adonan ganache sampai mengembang.
  9. Untuk membuat vla kopi, panaskan susu hingga simmer.
  10. Di wadah terpisah, aduk bahan lainnya kemudian tuang susu panas sedikit demi sedikit sambil diaduk.
  11. Masukkan kembali semua bahan kedalam pan masak hingga mengental.
  12. Untuk membuat crumbs, aduk semua bahan.
  13. Sangrai di teflon di api sedang hingga setengah kering lalu gunakan api kecil masak hingga matang dan kering sambil terus diaduk.
  14. Potong sponge cake sesuai ukuran wadah.
  15. Susun berlapis crumbs- sponge cake – vla kopi / susu –  whipped ganache – cookie crumbs sampai penuh.
  16. Lapisi lapisan paling atas dengan ganache yang dipanaskan sebentar di dalam microwave.
  17. Hias dengan chocochip, simpan di lemari es sebelum dihidangkan.

Nah itu dia cara membuat Chocholate Dessert Box yang mudah tanpa menggunakan oven dan cream ya Moms! Dessert ini sangat cocok kalian hidangkan untuk Papsday dan Si Kecil ya. Jika kalian ingin membaca resep lainnya, pastikan kalian untuk bergabung dengan Komunitas Parentoday ya!

JANGAN LUPA BACA RESEP INI YA MOMS! LEMBUT DAN ENAK! INI CARA MEMBUAT CHOCOLATE MILK BATH CAKE!

Chocolate Milk Bath Cake

LEMBUT DAN ENAK! INI CARA MEMBUAT CHOCOLATE MILK BATH CAKE!

Hello Momsday! Kalian pasti tau bahwa cake dapat menjadi salah satu pilihan ketika ingin membuat hidangan saat ada acara kecil maupun besar. Pada artikel resep kali ini, Atika akan membagikan resep mengenai cara membuat Chocolate Milk Bath Cake buatan Chef Devina Hermawan ya Moms! Bagi kalian yang ingin membuat atau baru belajar baking, Choco Bath Cake sangat cocok untuk kalian pilih. Selain memiliki rasa yang enak, tekstur dari cake ini juga sangat lembut lho Moms!

Berikut adalah beberapa bahan yang kalian perlukan untuk membuat Chocolate Cake nya ya Moms! Yuk, Simak!

Bahan untuk membuat Chocolate Milk Bath Cake

  • 200 gram tepung terigu protein sedang.
  • 265 gram gula pasir.
  • 60 gram bubuk cokelat.
  • 2 sendok teh baking powder.
  • ½ sendok teh baking soda.
  • 2 sendok teh kopi bubuk espresso.
  • ¾ sendok teh garam.
  • 500 ml Milk Life Fresh Milk Chocolate.
  • 120 ml minyak.
  • 2 butir telur ukuran besar (total 120 gr).
  • 2 sendok teh perisa vanilla.

Milk bath:

  • 200 ml MilkLife Fresh Milk Pure.
  • 200 ml MilkLife Fresh Milk Chocolate.
  • 35 gram kental manis putih.

Choco whipped cream:

  • 350 ml whipping cream.
  • 5-6 sendok makan selai cokelat.
  • 1 sendok teh perisa vanilla.
  • ⅛ sendok teh garam.

Langkah membuat Chocolate Cake

  1. Pertama Moms dapat mencampurkan tepung terigu, bubuk cokelat, baking soda, baking powder, dan kopi bubuk sambil kalian saring pada satu mangkuk ya.
  2. Masukkan garam dan gula pasir, aduk dengan balloon whisk lalu masukkan MilkLife Fresh Milk Chocolate, telur, minyak, dan perisa vanila, aduk sampai merata.
  3. Tuang ke dalam loyang lalu panggang di suhu 165°C selama 50 menit.
  4. Untuk milk bath, campurkan MilkLife Fresh Milk Chocolate, MilkLife Fresh Milk Pure, dan kental manis, aduk rata. Setelah itu dinginkan.
  5. Untuk choco whipped cream, di dalam wadah tuang whipping cream, selai cokelat, perisa vanila dan garam lalu kocok. Pindahkan ke dalam piping bag, simpan di kulkas.
  6. Setelah cake dingin, tusuk cake dengan tusuk sate lalu siram milk bath secara perlahan hingga meresap.
  7. Semprotkan whipped cream lalu taburkan parutan cokelat di atasnya, dinginkan di dalam kulkas.
  8. Untuk rasa yang maksimal diamkan semalaman sebelum dikonsumsi.

Nah itu dia cara membuat Choco Bath Cake yang enak dan juga lembut ya Momsday! Bagi kalian yang ingin melihat resep-resep lainnya, kalian bisa bergabung dengan Komunitas Parentoday ya! Selain itu, kalian juga bisa download aplikasi parentoday yang tersedia di playstore dan appstore ya. Kalian akan mendapatkan beberapa keuntungan seperti belanja untuk baju anak, dan juga bisa melakukan konsultasi dengan dokter dan tim ahli dari Parentoday juga lho!

JANGAN LUPA BACA RESEP INI YA MOMS! BEGINI RESEP CARA MEMBUAT MARTABAK MANIS YA MOMS! YUK, SIMAK!

Cara membuat nastar yang praktis

EMPUK DAN ENAK! INI CARA MEMBUAT NASTAR YANG PRAKTIS!

Hello Momsday! Menjelang bulan puasa ini, kalian tentunya ingin membuat suatu makanan atau cemilan yang cocok untuk suasana bulan suci Ramadhan ini bukan? Salah satu cemilan yang paling cocok adalah nastar. Selain banyak orang sukai, nastar memiliki rasa yang enak dan empuk, hal ini lah yang membuat cemilan ini menjadi pilihan tepat untuk kalian hidangkan pada saat bulan puasa. Pada artikel kali ini, Atika akan memberikan resep cara membuat nastar yang praktis ya!

Untuk membuat nastar sendiri, sebenarnya tidak terlalu susah kok Moms! Kalian hanya perlu menggunakan alat dan juga bahan yang tidak terlalu sulit. Berikut adalah bahan-bahan yang Moms butuhkan untuk membuat nastar ya! Yuk, simak!

Bahan untuk membuat Nastar

Untuk membuat adonan

  • 250 sampai 280 gram tepung terigu all purpose atau sedang.
  • 100 gram maizena.
  • 125 gram mentega wijsman.
  • 125 gram margarin.
  • 110 susu bubuk.
  • 110 gram gula halus.
  • 2 butir kuning telur.
  • 75 gram keju parut.

Selai nanasnya:

  • 750 gram nanas parut.
  • 150 gram gula pasir.
  • 5 buah cengkih.
  • 1 sendok makan mentega wijsman.
  • 1 sendok makan margarin.

Bahan untuk membuat olesan nastar

  • 3 butir kuning telur.
  • 2 sendok makan susu cair.
  • 1 sendok makan minyak goreng.

Langkah untuk membuat Nastar

  1. Pertama untuk bagian isian. Kalian bisa masak nanas parut, cengkih, dan gula sampai airnya habis, kemudian tambahkan mentega dan margarin. Masak sampai mengental.
  2. Sesudah itu, untuk membuat adonan nastar. Kocok mentega, margarin, gula halus, dan tambahkan kuning telur aduk sampai merata.
  3. Masukkan tepung terigu, maizena, dan juga susu bubuk.
  4. Setelah itu, Moms tambahkan keju parut. Aduk sampai semua bahan tercampur dengan rata, lalu uleni ya.
  5. Ambil kurang lebih 5 gram adonan, kemudian pipihkan.
  6. Setelah itu, isi dengan selai nanas, tutup lalu bentuk bulat.
  7. Panggang dengan suhu 140 derajat selama rentang waktu 30 sampai 35 menit menggunakan api atas bawah.
  8. Oles permukaan nastar dengan campuran kuning telur, susu cair, dan juga minyak.
  9. Panggang lagi selama 10-15 menit.
  10. Nastar siap untuk Moms sajikan!

Nah itu dia cara membuat nastar yang praktis ya Moms! Mudah bukan? Atika menjamin nastar ini memiliki rasa yang enak dan juga  empuk lho! Jadi, jangan lupa untuk membuat nastar versi Momsday ya! Bagi kalian yang ingin melakukan konsultasi dengan dokter anak, mendapatkan artikel edukatif, resep, dan juga belanja baju bayi dapat bergabung dengan Komunitas Parentoday ya! Agar lebih mudah mengaksesnya, pastikan untuk mendownload aplikasi Parentoday ya Moms!

JANGAN LUPA BACA RESEP INI YA MOMS! COCOK UNTUK SARAPAN, INI CARA MEMBUAT SANDWICH TELUR LIPAT KOREA

Ukuran Payudara beda sebelah

PAYUDARA BEDA SEBELAH? APAKAH INI BERBAHAYA?

Hello Momsday! Sebagai seorang perempuan, sebagian dari kalian tentunya pernah merasa khawatir tentang ukuran payudara. Beberapa dari kalian pasti pernah bertanya-tanya kenapa ukuran dan bentuk antara payudara sebelah kanan dan kiri tidak sama bukan? Pada artikel kali ini, Atika akan membagikan informasi mengenai hal yang perlu kalian tahu ketika memiliki ukuran payudara beda sebelah ya Moms! Yuk, simak artikel ini sampai habis!

Payudara yang memiliki ukuran berbeda, biasanya disebut juga sebagai payudara asimetris. Secara garis besar, payudara asimetris terlihat lebih menonjol perbedaannya saat masa puber dan akhirnya bisa perlahan berubah untuk menyeimbangkan kedua ukurannya. Akan tetapi, ketika kalian sudah menginjak usia 16 tahun keatas dan kalian masih mengalami asimetris, maka payudara akan seterusnya mengalaminya.

Hal ini adalah suatu kondisi yang banyak perempuan alami. Untuk itu, kalian tidak perlu merasa khawatir ya Moms! Berikut adalah penyebab kenapa ukuran payudara beda sebelah dapat terjadi ya.

Penyebab ukuran payudara yang berbeda

Berdasarkan informasi dari Verywell Health, ukuran payudara yang berbeda biasanya terjadi karena adanya variasi pertumbuhan payudara. Tidak hanya itu, hal ini juga bisa terjadi karena faktor genetik, sel jaringan yang mempengaruhi hormone estrogen. Hal ini tentunya dapat mengakibatkan pertumbuhan payudara menjadi berlainan, alhasil ukuran dan bentuk kedua payudara akan menjadi asimetris.

Biasanya kondisi ini juga terjadi karena beberapa kondisi medis, seperti misalnya karena proses melahirkan, Hiperplasia duktal atipikal, Hipertrofi payudara, dan juga payudara hipoplastik. Karena kondisi ini biasanya mempengaruhi perubahan pada perkembangan faktor genetik dan juga hormone yang ada pada payudara kalian ya Moms!

Apakah kondisi ini berbahaya?

Pada umumnya, kondisi ini sebenarnya tidak berbahaya, karena pada umumnya perbedaan ukuran payudara ini terjadi karena faktor gen. Momsday juga tidak perlu khawatir karena hal ini tidak mempengaruhi kalian saat proses menyusui ya. Hal ini juga tidak mempengaruhi peningkatan faktor terjadinya suatu penyakit yang berbahaya ya.

Kapan harus memeriksa ke dokter?

Hal ini biasanya tidak berbahaya, namun ada hal yang perlu kalian perhatikan saat memperhatikan kondisi ini ya. Jika perubahan ukuran buah dada kalian terjadi secara tiba-tiba tanpa ada penyebab yang jelas, serta muncul beberapa gejala-gejala seperti merasakan sakit dan perih pada salah satu buah dada, maka kalian harus berhati-hati ya Moms. Karena perubahan tersebut bisa jadi adanya muncul suatu infeksi, benjolan, kista, bahkan juga kanker. Jika hal ini terjadi pada kalian, segerlah pergi ke rumah sakit untuk melakukan konsultasi dengan dokter ya Moms.

Nah itu dia informasi yang harus kalian tahu mengenai kondisi payudara beda sebelah ya Moms, Kira-kira kalian ingin Atika membuat artikel tentang apalagi nih? Jangan lupa berikan saran di komentar ya! Bagi kalian yang ingin berkonsultasi dengan dokter dan mendapat artikel yang edukatif, kalian bisa bergabung dengan komunitas parentoday atau download aplikasi parentoday pada playstore dan juga appstore ya!

JANGAN LUPA BACA ARTIKEL INI YA MOMS! PAYUDARA NYERI MENJELANG MENSTRUASI? LAKUKAN INI YUK MOMS

cara membuat Chocolate Cookies

ENAK DAN RENYAH! INI CARA MEMBUAT CHOCOLATE COOKIES!

Hello Momsday! Cookies menjadi salah satu pilihan kue yang sering orang-orang buat saat weekend. Selain dapat kalian buat secara mudah, cookies ini juga memiliki rasa yang manis, enak, dan gurih. Itulah mengapa cookies menjadi salah satu cemilan favorit banyak orang. Pada artikel kali ini, Atika akan membagikan resep cara membuat Chocolate Cookies yang praktis dan enak ya! Yuk, simak resep ini sampai habis!

Bahan untuk membuat Chocolate Cookies (untuk 20 pcs)

  • 200 gram mentega.
  • 150 gram gula pasir.
  • 130 gram gula palem.
  • 1 sendok teh ekstrak vanilla.
  • 1 butir telur.
  • 280 gram tepung terigu protein sedang.
  • 5 gram garam.
  • ½ sendok teh baking powder.
  • ¼ sendok teh baking soda.
  • 150 gr choco chips.
  • 10 sendok makan Ovomaltine Crunchy Cream.

Langkah untuk membuat Chocolate Cookies

1. Pertama, Moms dapat memasukkan mentega, gula pasir, dan gula palem ke dalam mangkuk. Setelah itu aduk menggunakan mixer dengan kecepatan tinggi selama rentang waku 1-2 menit ya.

2. Sehabis itu, kalian masukkan telur dan ekstrak vanilla kemudian kocok dengan kecepatan yang tinggi, jika adonan sudah terlalu encer masukkan ke dalam kulkas atau freezer agar mentega dapat mengental kembali. Setelah itu kocok lagi sampai mengembang.

3. Tambahkan tepung terigu, baking powder, baking soda, dan garam yang sudah Moms ayak lalu kocok sebentar sampai adonan tercampur.

4. Masukkan choco chips, aduk menggunakan spatula sampai rata.

5. Siapkan loyang yang sudah kalian alasi baking paper lalu letakkan satu scoop adonan pada bagian atasnya dan beri jarak antar adonan ya Moms.

6. Beri cekungan pada tengah adonan cookies menggunakan sendok.

7. Masukkan Ovomaltine Crunchy Cream ke dalam plastik segitiga lalu semprotkan pada cekungan adonan cookies  lalu ratakan cookies menutupi selai dan beri sedikit taburan garam pada bagian atasnya, kalian juga boleh menambahkan topping choco chips pada bagian atasnya.

8. Panggang dengan suhu 185°C selama 15 menit.

9. Simpan chochoplate cookies dalam wadah yang tertutup setelah suhunya sudah agak dingin.

10. Chocolate cookies siap untuk Moms sajikan.

Nah itu di acara membuat Chocolate Cookies yang enak dan praktis ya Moms! Mudah bukan? Cookies ini sangat cocok untuk Moms buat cemilan Si Kecil lho! Ayo buatkan chocolate cookies untuk sang buah hati dan juga Papsday ya! Kalo kalian ingin mendapatkan resep lainnya, Moms bisa bergabung dengan Komunitas Parentoday ya. Kira-kira kalian ingin Atika kasih resep apalagi nih? Jangan lupa berikan komentar ya.

JANGAN LUPA BACA INI RESEP INI YA MOMS! RESEP CARA MEMBUAT BROWNIES COKELAT YANG ENAK DENGAN MUDAH!

HATI-HATI YA MOMS, BARANG INI BERBAHAYA LOH UNTUK SI KECIL!

Moms setuju gak sih kalo bermain sama si kecil itu butuh banyak banget kreativitas. Si Kecil bisa aja nih bergerak dari satu mainan ke mainannya yang lain cuma dalam hitungan menit. Akhirnya Moms bisa kelelahan dan terkadang membiarkan si kecil bermain apapun yang ia inginkan sendiri. Tapi Momsday harus tau nih kalo gak semua barang itu boleh si kecil mainkan. Bahas bareng Atika yuk Moms apa aja sih barang yang berbahaya untuk anak!

Remot TV

Alamiahnya, bayi pasti tertarik banget nih sama barang-barang yang digunakan oleh orangtuanya, karna bayi memiliki rasa penasaran yang sangat tinggi. Nah saat melihat remot televisi bisa mematikan dan menyalakan televisi, pastinya ketertarikan si kecil pada remote televisi ini akan meningkat nih Moms. Tapi, remote ini ternyata termasuk ke salah satu benda yang berbahaya bagi anak dan bayi loh Moms.

Remote televisi ini sebagian besar menggunakan baterai lithium kecil dan baterai ini tidak aman jika baterai ini tertelan oleh si kecil. Terkadang bayi juga bisa merobek tombol remote. Dan ini akan berbahaya Moms jika lapisan karet dari tombol tertelan oleh bayi.

Kunci

Kilau dan suara yang ditimbulkan oleh kunci sangat menarik perhatian si kecil. Namun kunci ini juga dapat berbahaya karna mengandung kuningan dan sedikit timah. Walaupun jumlah kandungannya tidak terlalu tinggi, namun keracunan bahan ini bisa mempengaruhi perkembangan bayi jika tertelan.

Tempat menyimpan makanan

Dapur yang penuh dengan bahan-bahan makanan yang terkadang mengharuskan kita untuk menggunakan tempat untuk menyimpan bahan-bahan tersebut. Nah di mata si kecil, tempat menyimpan makanan ini adalah sebuah pembuat suara dan mainan “Shake-shake” yang menyenangkan untuk si kecil.

Momsday harus memastikan terlebih dahulu nih apa aja yang disimpan di dalam tempat itu tidak mengandung bahan-bahan yang bisa membuat si kecil tersedak atau bahan yang menyebabkan si kecil alergi. Moms juga harus memantau gerak-gerik si kecil nih apalagi kalo si kecil sedang berada di dapur.

Krim Ruam Popok

Sebenarnya bayi mungkin tidak akan langsung tertarik pada krim popok ini. Tapi kalau si bayi melihat krim popok ini, ia akan langsung mengambilnya karna sudah mengenali si krim popok ini. Banyak bayi yang mengeksplor benda dengan mulutnya. Jadi bukan gak mungkin nih Moms kalo si kecil akan memasukan wadah krim ini ke mulutnya. Hal inilah yang membuat krim ruam popok berbahaya untuk si kecil.

Itudia Moms beberapa benda yang berbahaya kalau sampai si kecil gunakan untuk bermain. Perlu Moms ingat, pada usia ini, biasanya si kecil masih sangat penasaran dengan segala sesuatu yang ada di sekitarnya Moms! Jadi kalau bisa, selalu dampingi si kecil saat eksplor ya Moms!<3

Moms baca artikel ini juga yuk! ANAK KECANDUAN MAIN GAMES? BERIKUT TIPS UNTUK MENGATASINYA!

Nasi Katsu Ayam Korea

CARA MEMBUAT NASI KATSU AYAM KOREA YANG ENAK DAN GURIH!

Hello Momsday! Jika kalian mempunyai daging, namun tidak tahu ingin buat masakan seperti apa, maka nasi katsu ayam korea dapat menjadi pilihan utama untuk kalian sajikan kepada Si Kecil dan juga Papsday ya. Makanan ini memiliki cita rasa yang enak dan gurih, lengkap dengan perpaduan bau harum dari wangi jamur, bawang bombai, atau bawang putih. Ayam katsu adalah salah satu makanan yang banyak disukai orang-orang.

Pada umumnya, banyak orang berpikir untuk membuat ayam katsu itu sulit. Namun, pada kenyataan nya memasak ayam katsu tidak terlalu sulit kok Moms. Pada artikel kali ini, Atika akan membagikan informasi resep cara membuat Nasi Katsu Ayam versi dari Korea ya!

Bahan-bahan untuk membuat Nasi Katsu Ayam Korea (untuk 3-6 porsi)

  • 500 gram dada ayam filet.
  • 1 sendok teh garam.
  • 1 sendok teh kaldu ayam bubuk.
  • 1 buah jeruk nipis.
  • ¼ sendok teh merica.

Untu membuat tepung kering:

  • Tepung terigu protein sedang.
  • Tepung roti putih.

Untuk membuat tepung basah:

  • 2 butir telur.
  • 2 sendok makan susu.
  • ½ sendok teh garam.
  • ¼ sendok teh merica.

Saus:

  • 20 buah jamur champignon.
  • 3 sendok makan mentega.
  • 2 sendok makan minyak.
  • ½ buah bawang bombai.
  • 3 siung bawang putih.
  • 3 sendok makan serbuk demi glace.
  • 1 sendok makan saus tomat.
  • ½ sendok makan kecap inggris.
  • 400 sampai 500 ml air.
  • ½ sendok teh gula pasir.

Pelengkap:

  • 3 lembar KOL.
  • 5 sendok makan mayones.
  • 2 sendok makan saus tomat.
  • nasi putih.

Langkah membuat Nasi Ayam Katsu

  1. Pertama, Momsday bisa keringkan ayam lalu belah menjadi dua bagian. Setelah itu taburkan kaldu ayam, garam, merica, serta perasan jeruk nipis pada semua sisi, ratakan.
  2. Tutup dengan menggunakan cling wrap lalu pukul-pukul dengan rolling pin atau benda tumpul lainnya.
  3. Beri sedikit taburan tepung terigu pada semua sisi ayamnya, ratakan. Setelah itu kocok telur, susu, garam, dan merica pada suatu mangkuk.
  4. Masukkan ayam ke dalam telur kemudian juga ke dalam tepung roti, ratakan.
  5. Cincang bawang putih, iris bawang bombai, dan juga jamur.
  6. Setelah itu panaskan minyak, tumis bawang bombai sampai wangi kemudian masukkan jamur dan juga bwang putih, lalu tumis.
  7. Kecilkan api, masukkan mentega dan serbuk demi glace, masak sesaat lalu masukkan air secara perlahan sambil Moms aduk ya.
  8. Masukkan saus tomat, kecap inggris, dan juga gula pasir. Masak menggunakan api yang sedang sampai menyatu.
  9. Untuk bagian salad, iris Kol lalu masukkan ke dalam air es. Campurkan mayones dengan saus tomat, lalu aduk sampai rata.
  10. Panaskan minyak, goreng ayam menggunakan api sedang sampai kuning keemasan, lalu tiriskan.
  11. Nasi Ayam Katsu korea siap untuk kalian sajikan.

Nah itu dia cara membuat nasi ayam katsu versi korea ya Moms, mudah bukan? Kalian dapat membuat nasi ayam katsu untuk sarapan Si Kecil dan juga Papsday ya! Moms juga bisa membaca artikel lainnya pada website parentoday ya. Kira-kira kalian mau Atika bahas apalagi nih? Jangan lupa berikan komentar untuk memberikan saran kepada Atika ya!

JANGAN LUPA BACA RESEP INI YA MOMS! KRISPI DAN JUICY! INI CARA MEMBUAT BISTIK AYAM DENGAN MUDAH!

Bistik Ayam yang enak dan juicy.

KRISPI DAN JUICY! INI CARA MEMBUAT BISTIK AYAM DENGAN MUDAH!

Hello Momsday! Bistik ayam adalah salah satu hidangan makanan yang terbuat dari daging olahan ayam. Makanan ini cukup popular dan sangat disukai banyak orang karena mempunyai rasa yang enak dan juga krispi. Pada artikel kali ini, Atika akan membagikan resep mengenai cara membuat bistik ayam yang krispi dan juicy ya Moms!

Bahan-bahan yang Moms perlukan untuk membuat bistik ayam ini cukup mudah kok, berikut ini adalah bahan-bahan yang Moms butuhkan untuk membuat bistik ayam krispi yang juicy dan kripsi ala restoran terkenal ya Moms! Yuk, simak artikel resep ini sampai habis!

Bahan untuk membuat Bistik Ayam Krispi (2 porsi)

Untuk membuat marinasi:

  • 2 pcs paha ayam fillet tanpa kulit.
  • 1 siung bawang putih halus.
  • 1 sendok teh air jahe.
  • ½ sendok makan Lee Kum Kee Kecap asin.
  • 1 sendok makan maizena.
  • 1 sendok teh gula pasir.
  • 1/8 sendok teh merica.
  • ½ sendok teh kaldu bubuk.

Bagian pelapis kering:

  • 10 sendok makan tepung terigu protein sedang.
  • 10 sendok makan maizena.
  • 2 sendok teh baking powder. (opsional)
  • 1 sendok makan kaldu bubuk.
  • ½ sendok teh sendok teh merica.

Bagian pelapis basah:

  • 6 sendok makan pelapis kering.
  • 1 butir telur.
  • 3 sampai 4 sendok makan air.

Bahan saus bistik ayam:

  • 2 sendok makan mentega.
  • ½ buah bawang bombai, lalu cincang.
  • 2 siung bawang putih, lalu cincang.
  • ½ sendok teh Lee Kum Kee minyak wijen.
  • 2 sendok makan Lee Kum Kee saus tiram.
  • 2 sendok makan saus tomat.
  • 3 sendok makan kecap inggris.
  • ½ sendok teh gula.
  • ½ sendok teh kaldu ayam.
  • 350 ml air.
  • 1 sendok teh maizena.

Pelengkap:

  • Kentang, rebus.
  • Buncis, rebus lalu potong.
  • Wortel, rebus lalu potong.

Langkah-langkah untuk membuat Bistik Ayam krispi

  1. Pertama, keringkan ayam menggunakan tisu, setelah itu tutup dengan baking paper atau plastic kemudian Moms pipihkan dengan cara pukul-pukul sedikit menggunakan rolling pin atau benda tumpul.
  2. Marinasi ayam dengan bawang putih halus, air jahe, Lee Kum Kee kecap asin, merica, gula pasir, kaldu bubuk, dan juga maizena. Pastikan aduk sampai rata kemudian Moms tutup dengan menggunakan Cliping Wrap selama 15 menit.
  3. Panaskan minyak lalu tumis bawang putih dan bawang bombai sampai wangi, tambahkan kecap inggris, saus tomat, Lee Kum Kee saus tiram, Lee Kum Kee minyak wijen, mentega, dan air, aduk sampai merata.
  4. Tambahkan kaldu ayam dan juga gula, pindahkan ke dalam wadah lalu blender saus hingga halus.
  5. Masak kembali lalu tambahkan larutan maizena, Setelah itu Moms bisa masak sebentar.
  6. Untuk tepung kering, campurkan tepung terigu, maizena, baking powder, kaldu bubuk, dan merica, lalu aduk sampai merata.
  7. Pada mangkuk yang terpisah, masukkan sedikit campuran tepung kering, telur, dan air. lalu aduk sampai rata.
  8. Celupkan ayam ke dalam tepung terigu lalu celupkan ke tepung basah, setelah itu celupkan ke tepung kering.
  9. Panaskan minyak, goreng menggunakan api yang besar sampai kecokelatan. Lalu tiriskan.
  10. Untuk bagian kentang, potong kentang sesuai dengan kesukaan selera Moms. Setelah itu Moms bisa campurkan sisa adonan basah dengan sedikit tepung kering dan juga air sampai adonan tersebut sedikit mencair. Lalu aduk sampai merata.
  11. Celupkan kentang ke dalam tepung kering dan tepung basah kemudian kemudian goreng hingga matang, lalu tiriskan.
  12. Bistik ayam yang krispi dan juicy siap untuk Moms sajikan.

Nah itu dia cara membuat bistik ayam yang enak dan krispi ya Moms! Mudah bukan? Kalian bisa membuat sendiri bistik ayam versi kalian untuk Si Kecil dan Papsday ya. Kira-kira kalian ingin Atika bagikan resep apalagi nih? Jangan lupa berikan komentar ya!

JANGAN LUPA BACA RESEP INI YA MOMS! INI CARA MEMBUAT AYAM PANGGANG RICE COOKER DENGAN MUDAH YA!